Terverifikasi Faktual Dewan Pers .

Home / Peristiwa

Jumat, 30 Maret 2018 - 15:22 WIB

WARGA DAMPIT DI GEGERKAN DENGAN TEWASNYA ANAK PEREMPUAN DI RUMAH KOSONG

Malang( sekilasmedia.com) – Adanya penemuan mayat di Desa Pamotan,  Kecamatan Dampit,  membuat geger masyarakat sekitar. Sosok mayat berjenis kelamin perempuan berusia sekitar 16 tahun tanpa identitas ditemukan dalam posisi terlentang di sebuah rumah kosong.

Sontak,  penemuan mayat tanpa identitas yang ditemukan sekitar pukul 02.30 WIB, Jum’at (30/03/2018) dini hari oleh Andi Satrio Wibowo dan Jefri Romansyah, membuat geger warga Desa Pamotan RT/RW 02/02, Kecamatan Dampit.

Sosok mayat perempuan bercelana jeans hitam dan jaket warna biru ditemukan saat saksi lewat di Gang Ahmad Yani. Kondisi gelap gulita di lokasi, saksi yang membawa senter menyorotkan alat penerangan tersebut di sekitar jalan. Tepat di rumah kosong, saksi menyorotkan senternya.

BACA JUGA :   Tabrakan Di Tol Solo-Ngawi, Putra Sulung Bupati Non Aktif MKP Tutup Usia.

Betapa kagetnya Andi, saat samar-samar melihat ada orang di dalam rumah  kosong tersebut dalam kondisi terlentang. Saksi yang penasaran kemudian mendekati sosok yang terlihat tersebut. Kekagetan mereka bertambah setelah melihat sosok terlentang seperti orang tidur tersebut adalah perempuan.

Saksi kemudian segera melapor ke perangkat desa Pamotan bernama Supriono,  atas penemuan sosok  perempuan di dalam rumah kosong tersebut.  Dan langsung ditindaklanjutinya dengan melaporkan penemuan tersebut kepada Polsek Dampit.

BACA JUGA :   Komisi III DPRD Kabupaten Mojokerto: Cabut Izin Tambang Masih Perlu Ditinjau Ulang

“Betul ada laporan penemuan sosok perempuan dalam kondisi terlentang di rumah kosong sekitar pukul 03.00 WIB. Kemudian petugas langsung menindaklanjuti penemuan mayat tanpa identitas tersebut, ” kata Kapolsek Dampit AKP Amung Sri Wulandari,  Jumat (30/03/2018). 

Dalam proses penyelidikan, Polsek Dampit membawa korban ke Rumah Sakit Syaiful Anwar,  Malang dalam upaya mengetahui penyebab kematiannya. “Kami masih olah TKP. Sedangkan korban sudah dibawa ke RSSA Malang untuk dilakukan otopsi lebih detail, ” ujar Amung yang belum bisa menceritakan penyebab kematian korban dan identitasnya.(SO)

Share :

Baca Juga

Peristiwa

Geger… Perempuan Telanjang Bulat Ditemukan Tewas Dilahan Padi.
Warga Kedung Digegerkan Dua Orang Saling Bacok

Peristiwa

Warga Kedung Digegerkan Dua Orang Saling Bacok

Peristiwa

Akibat Kosumsi Obat Medis, Pegawai Dinas Pariwisata Tewas Dalam Kamar Mandi

Peristiwa

Tiga kendaraan yang mengalami kecelakaan di tikungan Gotekan Pacet selatan mojokerto

Peristiwa

Tiga Hari Hilang, Kakek 73 Tahun Ditemukan Mengambang di Sungai

Peristiwa

Kotak Amal Masjid Sirojuddin Jedong Kecamatan Ngoro Dibobol Maling
Seorang Pemuda Disambar Petir Saat Berteduh di Bawah Pohon Akasia

Peristiwa

Seorang Pemuda Disambar Petir Saat Berteduh di Bawah Pohon Akasia

Peristiwa

Bupati Ikfina Jenguk dan Takziah Korban Pohon Tumbang Seloliman