Jombang,sekilasmedia.com-Babinsa koramil 03/Tembelang, Kodim 0814/Jombang Serka Sumadi menghadiri acara Penutupan KKN ( UNWAHA) Kelompok (6) bertempat diKantor Desa Kepuhdoko Kec.Tembelang , Kab. Jombang, Sabtu (15/10/2022).
Kegiatan dihadiri oleh PJ Kepala Desa Kepuhdoko Bpk Rully Suhariadi beserta seluruh Perangkat Desa, diawali dengan pembukaan, dilanjutkan sambutan dari Kepala Desa Kepuhdoko, kesan dan pesan dari mahasiswa UNWAHA Jombang.
Kepala desa Kepuhdoko menyampaikan dalam sambutan, kepada para Mahasiswa ilmu yang telah didapat dalam kegiatan KKN nantinya dapat dikembangkan tempat kuliah maupun lingkungannya masing masing.
Dan terima kasih atas perannya bisa membantu masyarakat di Desa Kepuhdoko, setelah KKN ini mendapatkan kesuksesan dan setelah lulus nantinya dapat meraih semua cita-cita,“ kata Rully Suhariadi.
Moh Lazib mewakili rekan mahasiswa mengucapkan terima kasih selama melaksanakan KKN di Desa Kepuhdoko dapat berjalan dengan baik berkat bantuan dari Babinsa dan seluruh warga Desa.
“ Kami mewakili seluruh mahasiswa memohon maaf apabila selama KKN, terdapat kesalahan, bekal ilmu dari sini akan kami gunakan dengan sebaik baiknya,“ ungkapnya.
Semoga kegiatan KKN yang telah dilaksanakan dapat mempererat tali persaudaraan sehingga menjadi kekuatan yang kokoh guna menjaga keutuhan NKRI.