Terverifikasi Faktual Dewan Pers .

Home / Daerah

Senin, 30 Januari 2023 - 15:23 WIB

Tumbuhkan Cinta Tanah Air, Babinsa Koramil Jajaran Kodim Mojokerto Pimpin Upacara Di Sekolah

Mojokerto,Sekilasmedia.com– Upacara bendera yang dilaksanakan ditiap–tiap sekolah pada hari Senin merupakan salah satu cara untuk menanamkan dan menumbuhkan rasa cinta tanah air, jiwa patriotisme, serta mengenang dan menghargai jasa–jasa para pahlawan. Kegiatan (upacara bendera) ini juga dimaksudkan agar para pelajar sebagai generasi muda lebih disiplin, mengenal jati diri bangsa dan diharapkan menjadi generasi yang berkarakter dan berbudaya.

Untuk mencapai harapan yang sekaligus menjadi tujuan ini, pihak TNI melalui Satuan Komando Kewilayahan (Satkowil) khususnya Kodim 0815/Mojokerto melalui Koramil jajaran mengerahkan para Babinsa untuk melaksanakan pembinaan wawasan kebangsaan (Binwasbang) dan kedisiplinan di sekolah-sekolah.

Kegiatan Binwasbang ini salahsatunya dilaksanakan melalui upacara rutin setiap Senin, dengan cara menjadi pembina upacara dilanjutkan dengan materi Wasbang dan pelatihan dasar peraturan baris berbaris (PBB). Dalam pelaksanaannya bekerjasama dengan UPT Diknas / Korwil dimasing-masing wilayah.

BACA JUGA :   3.829 Orang Jalani Karantina di Desa/Kelurahan, Gubernur Khofifah Pantau Lewat Vidcon

Seperti pada Senin (30/01/2023), Koramil 0815/18 Gondang yang menerjunkan Babinsa Pohjejer Serka Sutikno menjadi pembina upacara di SDN Pohjejer dan Babinsa Bening Serka Wahyudi di SDN Bening. Sementara itu, di lokasi lainnya yakni Bati Wanwil Koramil 0815/07 Jetis Serma Heri Sasmita menjadi pembina upacara di SDN Parengan 2 Desa Parengan, Kecamatan Jetis, Kabupaten Mojokerto.

Usai upacara bendera, Serma Heri Sasmita, menyampaikan pengarahan tentang kedisiplinan dan etika terhadap orang tua dan guru serta menyampaikan materi PBB. ”Hal ini sangat penting, untuk itu sejak usia dini harus tanamkan rasa cinta tanah air, patirotisme, kedisiplinan dan etika budi pekerti dalam berperilaku dikehidupan sehari-hari”, kata Serma Heri Sasmita.

BACA JUGA :   Resmikan Darussalam Bismar E-bike, Bu Min Dukungan Program Peningkatan Kualitas Siswa SMK

Kepala Sekolah SDN Parengan 2, Sulistiyowati, S.Pd., menyambut gembira kegiatan pembinaan Wasbang yang dilaksanakan TNI khususnya Koramil Jetis. Ia juga mengungkapkan pihak sekolah sangat berterimakasih atas bersedianya bapak–bapak dari Koramil memberikan motivasi kepada peserta didik untuk menjadi generasi muda bangsa yang berkualitas, berkarakter dan berwawasan kebangsaan.

Masih di wilayah Kodim 0815/Mojokerto, kegiatan pembinaan Wasbang pada upacara bendera ini juga berlangsung di wilayah Koramil Puri di SMPN 1 Puri, Koramil Pungging di SDN Sekargadung 2, Pos Ramil Mojoanyar di MI Rhoudlatul Hikmah Dusun Babatan Desa Ngarjo. Pun demikian dengan Koramil lainnya seperti Koramil Trawas, dan Koramil lainnya.

Share :

Baca Juga

Daerah

Panglima TNI dan Kapolri Apresiasi Protokol Kesehatan Pasar Singosari

Daerah

Bersama Vaksinator, Polres Batu Terjunkan Bhabinkamtibmas Gelar Vaksinasi Hewan Ternak

Daerah

Silaturahmi ke Panti Asuhan, AKBP Deddy Supriadi Pamit dan Mohon Doa serta Berbagi

Daerah

Peringatan Hari Koperasi , Wabup Tekankan Perkuat Koperasi Serta Jaringan Usaha.

Daerah

Jelang Pergantian Tahun, Pertamina Bentuk Satgas Pemantau BBM

Daerah

Bulan Panutan 2022, Pemkab Gresik Beri Penghargaan Kepada124 Desa Lunas PBB

Daerah

LSM GPI Unjuk Rasa di Dinas Perkim dan DPRD Kabupaten Blitar

Daerah

Wali Kota Mojokerto Tinjau Langsung Kesigapan Posko Covid-19 di Setiap Kelurahan