Jombang,Sekilasmedia.com-Sebagai ujung tombak kewilayahan Babinsa Koramil 0814/18 jogoroto Sertu Samsul Kodim 0814/Jombang melaksanakan pendampingan kegiatan Posyandu Balita maupun Baduta di Posyandu melati 3 ,Kesehatan Dusun kebon melati Ds Sumbermulyo Kecamatan jogoroto, Kabupaten Jombang.
Pos pelayanan terpadu khususnya kesehatan merupakan salah satu wadah pemeriksaan kesehatan dasar disamping itu, juga memantau perkembangan Balita maupun Baduta Untuk angka kematian baduta maupun balita, angka kematian ibu hamil, melahirkan dan nifas meningkatkan peran serta masyarakat untuk mengembangkan kegiatan kesehatan.
Salah satu bidan Desa Sumbermulyo Ibu haik A.Md, Keb mengatakan bahwa, Kegiatan Babinsa dalam melaksanakan pendampingan Posyandu sangat baik, disisi lain bisa mengajak dan menghimbau warga masyarakat yang mempunyai Balita maupun Baduta untuk melaksanakan penimbangan sehingga dapat mengetahui perkembangan, kesehatan Tutur Bidan.
Sementara itu Sertu Samsul selaku Babinsa juga menambahkan adanya kegiatan Posyandu setiap bulannya diharapkan dapat mengatasi masalah yang terjadi khususnya bidang kesehatan sesuai program dari pemerintah,” Ungkapnya Sertu Samsul.
Ditempat yang berbeda Komandan Koramil 0814/18 kapten inf Usman saat di temui awak media mengatakan Sesuai intruksi dari pimpinan agar seluruh Babinsa turun kelapangan untuk melihat secara langsung adanya stunting khususnya Balita maupun Baduta sehingga dapat mencegah dengan cara melaksanakan penimbangan secara rutin yang telah di tentukan di wilayah khususnya desa binaan,” Ungkap kapten inf Usman.