Jombang,Sekilasmedia.com Babinsa Koramil 0814/15 Sertu Hendra Stiyono melaksanakan pendampingan pembentukan Club Geretasi (Gerakan Serentak Atasi Hipertensi) bertempat di Balai Desa Latsari, Kecamatan Mojowarno, Kabupaten Jombang, Rabu (17/05/2023).
Kepala Puskesmas Japanan Dr.Tusy Novita Dwi Wardani M.kes menerangkan,”Geretasi merupakan bentuk penyediaan sarana kesehatan bagi para Lansia yang dilakukan oleh Puskesmas ,Bidan Dan Kader Desa sebagai wadah peran serta masyarakat untuk menyelenggarakan sistem pelayanan pemenuhan kebutuhan dasar kesehatan, dan peningkatan kualitas manusia sebagai wujud kepedulian terhadap masyarakat di lingkungannya,”pungkasnya.
Geretasi ini meliputi pelayanan pendidikan gizi masyarakat yang sudah Lansia serta pelayanan kesehatan, dilaksanakan setiap sebulan sekali untuk memantau kesehatannya tetap terjamin.
Hal ini dibenarkan oleh Bapak Muslikan selaku Kepala Desa Latsari , dirinya merasa sangat terbantu dengan adanya pembentukan Club Geretasi yang ada di Desanya,agar menjadikan masyarakat yang sehat dan mengerti arti pentingnya kesehatan,”tuturnya.
Dengan adanya pemantauan kegiatan Geretasi lansia ini warga masyarakat sangat merespon positif dengan kegiatan ini,tatkalah warga yang merasa rumahnya jauh atau tidak dapat berangkat sendiri ke Rumah sakit atau puskesmas mereka bisa melakukan cek kesehatan di Desa yg di bantu oleh Bidan Desa dan kader Desa.
Sertu Hendra Babinsa Latsari Koramil 0814/15 Mojowarno saat dikonfirmasi mengatakan bahwa kegiatan pembentukan Club Geretasi yang di adakan oleh Puskesmas Japanan sangat membantu warga masyarakat, ini merupakan salah satu bentuk kepedulian kesehatan bagi masyarakat.kami Sebagai Babinsa akan selalu mendukung kegiatan ini,” ungkapnya. (Pendim0814).