Jonbang,sekilasmedia.com- Senin (12/03/2024) Babinsa Serda Suapdi dari Koramil 0814-09/Kudu Kodim 0814 Jombang aktif melakukan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan masyarakat di wilayah binaannya, tepatnya di Kelurahan Dukuh Desa Sidokaton Kec. Kudu Kab. Jombang.
Dalam kegiatan yang dilaksanakan di Wilayah binaan tersebut, Babinsa mengajak para tokoh masyarakat dan Pemuda untuk berdialog dan berdiskusi mengenai berbagai hal yang berkaitan dengan keamanan, pembangunan, Kemajuan Desa dan kesejahteraan masyarakat.
Dalam kesempatan tersebut, Serda Suapdi juga memanfaatkan momen untuk mendengarkan aspirasi serta masukan dari masyarakat Binaan seputar berbagai permasalahan yang dihadapi di lingkungan sekitar. Ia dengan seksama mencatat setiap masukan dan akan menyampaikannya kepada pihak terkait guna mencari solusi bersama.
Selain itu, Serda Suapdi juga memberikan penyuluhan mengenai pentingnya menjaga keamanan lingkungan, kerjasama antara TNI dan masyarakat dalam menjaga ketertiban, serta memberikan informasi mengenai program-program pembangunan yang akan dilaksanakan di wilayah Desa mereka.
Kegiatan Komsos ini merupakan salah satu bentuk dari upaya TNI dalam menjaga kemanunggalan dengan rakyat. Diharapkan, melalui komunikasi sosial yang intensif ini, akan terjalin hubungan yang harmonis antara Babinsa dan masyarakat serta mampu menciptakan situasi yang aman dan kondusif di wilayah binaan.