Selamat Hari Raya Idul Fitri .

Home / Daerah

Rabu, 27 Maret 2024 - 22:57 WIB

Bupati Mojokerto Hadiri Pisah Sambut Pergantian Tongkat Kapolres Mojokerto AKBP Wahyudi Kepada AKBP Ihram Kustarto

Mojokerto,Sekilasmedia.com Pisah sambut Kapolres Mojokerto merupakan pergantian tongkat komando dari AKBP Wahyudi, S.I.K., M.H. yang akan menjabat sebagai Wakapolres Jakarta Utara kepada AKBP Dr. Ihram Kustarto, S.H., S.I.K., M.Si., M.H. yang sebelumnya menjabat sebagai Kanit 5 Subdit I Dittipideksus Bareskrim Polri berlangsung dengan hangat dan penuh keakraban yang digelar di Pendopo Graha Maja Tama (GMT) Kabupaten Mojokerto, Selasa (26/3/24) malam.

Acara pisah sambut malam ini turut dihadiri Bupati Mojokerto Ikfina Fahmawati, Wakil Bupati Mojokerto Muhammad Al Barra, Sekdakab Mojokerto Teguh Gunarko, Kajari Kabupaten Mojokerto Endang Tirtana, Ketua Pengadilan Negeri Kabupaten Mojokerto Ida Ayu Sri Adriyanthi Astuti Widja, Bupati Blora Arief Rohman, Ketua DRPD Kabupaten Mojokerto Ayni Zuroh, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Mojokerto, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Mojokerto, Kepala Dinas PUPR Kabupaten Mojokerto, dan Forkompinda.

Dalam sambutannya, Bupati Ikfina mengungkapkan apresiasi dan rasa terima kasihnya kepada AKBP Wahyudi yang telah mengabdi sebagai bagian dari Forkopimda (Forum Komunikasi Pimpinan Daerah) Kabupaten Mojokerto.

“Saya mewakili rekan-rekan Forkopimda Kabupaten Mojokerto dan juga masyarakat Kabupaten Mojokerto, mengucapkan terima kasih banyak kepada AKBP Wahyudi atas dedikasinya yang luar biasa kepada Kabupaten Mojokerto,” ujarnya.

Bupati Ikfina juga berharap, agar kedepannya AKBP Wahyudi bisa bekerja dan berprestasi dengan baik di tempat kerja yang baru. Mudah-mudahan di tempat yang baru, AKBP Wahyudi senantiasa dilindungi oleh Allah SWT dan bisa melaksanakan tugas dengan baik serta diiringi dengan kesuksesan.

Di akhir sambutan, Bupati Ikfina juga mengucapkan selamat datang dan mengajak AKBP Ihram Kustarto untuk turut berperan aktif sebagai bagian dari Forkopimda Kabupaten Mojokerto.

“Selamat datang di Kabupaten Mojokerto AKBP Ihram Kustarto, saya bersama dengan segenap rekan Forkopimda menyambut baik kedatangan panjenengan, kami (Jajaran Forkopimda) siap untuk bekerja sama dengan panjenengan, dan semoga AKBP Ihram Kustarto bisa benar-benar menjadi bagian keluarga dari Forkopimda Kabupaten Mojokerto,” pungkas Bupati Ikfina.

Pada kesempatan ini, AKBP Wahyudi yang kini menjabat Wakapolresta Jakarta Utara menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh jajaran Forkopimda Kabupaten Mojokerto yang telah membantu dan bersinergi dalam melaksanakan berbagai tugas di Bumi Majapahit.

“Sekali lagi kami sampaikan apresiasi setinggi-tingginya dan terima kasih kepada jajaran Forkopimda Kabupaten Mojokerto, kami tidak bisa berada di posisi saat ini, jika tidak ada dukungan dari Forkopimda Kabupaten Mojokerto. Selain apresiasi, saya juga mohon maaf secara pribadi dan kedinasan,” kata AKBP Wahyudi.

Pada kesempatan yang sama, Kapolres Mojokerto AKBP Ihram Kustarto mengatakan, mohon ijin untuk memperkenalkan diri sebagai Kapolres Mojokerto.

“Sebagai warga baru saya mohon ijin senior dan seluruh forkopimda Mojokerto, untuk memulai tugas saya sebagai Kapolres melanjutkan kerjaan yang ditinggal oleh kakak asuh saya AKBP Wahyudi, saya akan berjanji akan melanjutkan apa yang sudah dikerjakan oleh Kapolres sebelumnya.” pungkas AKBP Ihram Kustarto. (Clara)

Share :

Baca Juga

Daerah

Berhasil Wujudkan Kabupaten/Kota Sehat, Gresik Diganjar Penghargaan Swasti Saba Dari Kemenkes dan Kemendagri
Bupati Jombang Lantik Kades Terpilih Masa Bakti 2020-2026

Daerah

Bupati Jombang Lantik Kades Terpilih Masa Bakti 2020-2026

Daerah

Cangkrukan Kamtibmas Bersama Ketua Gp Ansor Wujudkan Pemuda Mojokerto Berjiwa Nasionalisme

Daerah

Diknas Ponorogo Tertarik Konsep PTM di Kota Mojokerto

Daerah

Petani Dan Peternak Di Sarankan Agar Ikut Asuransi

Daerah

Sepulang Ngopi, Pemuda Bojonegoro Dikeroyok Oleh Oknum Perguruan Pencak Silat

Daerah

Anggota Samapta Polresta Sidoarjo, Sampaikan Himbauan Kamtibmas dan Berbagi

Daerah

Kapolres Blitar Kota Cek Keamanan Gereja dalam Perayaan Hari Raya Paskah