Daerah  

Di Do’akan di Tanah Suci, Katino Semakin Mantap Maju Pilwali Kota Kediri

Kediri,Sekilasmedia.com-Gelombang Dukungan dan Doa Restu Warga Kota Kediri untuk memuluskan langkah Katino yang saat ini menjabat Wakil Ketua DPRD Kota Kediri untuk menjadi Bakal Calon Walikota Kediri 2024-2029 semakin nyata.

Hal ini terlihat adanya sejumlah warga Kota Kediri yang sedang menunaikan ibadah Haji juga memberikan Doa Tulusnya untuk Bang Tino sapaan akrab Wakil Ketua DPRD Kota Kediri yang juga menjabat sebagai Ketua DPC Partai Gerindra Kota Kediri.

Saat ditemui disela kesibukannya menyapa warga Kota Kediri Katino mengaku, bersyukur dan mengucapkan banyak terima kasih kepada warga Kota Kediri yang saat ini berhaji di Tanah Suci dengan memberikan apresiasinya memberikan do’a terbaik untuk bisa memimpin Kota Kediri kelak.

BACA JUGA :  TIGA SISWA PONDOK PESANTREN TERSERET AIR DI SAAT MANDI DI SUNGAI

“Ada yang bawa foto saya saat berada di arafah dan juga ada yang menulis mendoakan saya, Bismillah..Katino AMD Jadi Walikota Kediri 2024-2029 ketika di Makkah Al Mukaromah,”ungkapnya,Selasa (2/7/2024)

Bang Tino sapaan akrab Ketua DPC Partai Gerindra Kota Kediri ini menegaskan, bila kami diamanahi masyarakat Kota Kediri akan mengabdi sepenuh hati.

BACA JUGA :  Bupati Gresik Hadiri Pelantikan BPC HIPMI Gresik

“Kami harus bersama sama rakyat sesuai amanah Ketua Umum yang saat ini jadi Presiden Terpilih Periode 2024-2029 dengan menyelaraskan Program Programnya seperti Makan Gratis yang juga harus diimplementasikan di Kota Kediri,”ungkapnya

Bang Tino yang memiliki tagline Ojo Leren Dadi wong Apik ini akan terus berkolaborasi dengan semua lapisan masyarakat mulai golongan milineal Gen Z, Emak Emak, Tokoh Agama,Tokoh Masyarakat,Aparat Penegak Hukum untuk mewujudkan Kota Kediri yang Sejahtera dan Guyub Rukun yang selama ini sudah seiring sejalan antara masyarakat dengan pemerintah daerah.