Pria lompat dari lantai 6 Hotel G Suites Jalan Raya Gubeng

Surabaya, Sekilasmedia.com – Pria asal Perumahan Sutorejo, Mulyorejo ini meninggal dunia dengan luka berdarah di kepala. Sebab, saat melompat tubuhnya menempa mobil yang terparkir di halaman hotel.

Belum diketahui motif apa yang dipikirkan Jesse Owen (28), pria Surabaya lompat dari lantai 6 Hotel G Suites Jalan Raya Gubeng. Kamis (24/01/19).

Sebelum ditemukan tewas, pria asal Perumahan Sutorejo Utara V, Surabaya ini sempat pamit kepada keluarganya akan membeli makan. Keluargapun terkejut saat mendapat kabar dari kepolisian jika korban ditemukan tewas.

BACA JUGA :  Sopir Bus Kecelakaan Maut di Batu Jadi Tersangka, Dihadapkan Ancaman 12 Tahun Penjara

Keluarga tidak tahu. Sama sekali tidak mengetahui kejadian itu dan korban ini juga tidak menceritakan masalah apapun,” kata Kapolsek Gubeng Kompol Naufil,

Kabar korban nekat melakukan bunuh diri ini membuat keluarganya kaget sebab malam itu Jesse Owen pamit akan membeli makan.

Setelah dilakukan olah TKP oleh polisi, jenazah segera dibawa ke RSU dr Soetomo dengan mengunakan ambulans PMI Kota Surabaya. ( Eko )