Malang, Sekilasmedia.com – Seorang pemancing asal Wonokoyo sore tadi Sabtu (17/2/2019) ditemukan tewas tertimpa pohon sengon di Taman Wisata Kebon Klopo Dusun Jatimulyo, Desa Jatiguwi, Kec Sumberpucung, Kab Malang.
Pemancing tersebut diketahui dari KTPnya bernama Sugeng Purwanto (43th) warga Jln Sekar Putih RT 06 RW 03 Kelurahan Wonokoyo Kec Kedungkandang.
Kronologinya Saat itu korban lagi asyik memancing di bedengan bersama teman2nya. Dan kondisi disana hujan disertai angin .
Tanpa disadari korban , tiba2 pohon sengon yg berada di belakang korban setinggi kurang lebih 10 meteran roboh dan menimpa bedengan tempat korban berteduh serta menimpa kepala korban .
Akibatnya korban meninggal dunia akibat luka parah dibagian kepala.
Korban tertimpa pohon saat berteduh di pinggir sungai ketika sedang memancing ikan di bendungan,” ujar Kanitreskrim Polsek Sumberpucung, Ipda Zaenal Arifin.
Sementara teman korban bernama Sholehudin mengatakan , saat itu korban yg bekerja sebagai sopir material dekat rumahnya berangkat memancing mulai pagi. Saat hujan deras, korban tidak beranjak mencari tempat aman. Ia tetap memancing di pinggir sungai. ‘
namun spontan Brakkk. pohon sengon menimpa kepala teman saya hingga meninggal dunia.’ ujar temannya.
” Kebetulan jarak saya memancing dengan korban agak berdekatan , namun apesnya pohon sengon yg tumbang mengenai teman saya.” tutup Sholehudin .
Kejadian sama teman korban dilaporkan kewarga dan diteruskan ke Polsek Sumberpucung.
Setelah diindentifikasi oleh Tim Inafis Polres Malang, jenazah langsung dibawa pulang ke rumah duka, dengan menggunakan mobil ambulance milik PMI Kabupaten Malang. (Jupri).