TENTARAKU

Gelar Halal bihalal, Danrem 082/CPYJ Ajak Anggota Pantau Situasi Wilayah

×

Gelar Halal bihalal, Danrem 082/CPYJ Ajak Anggota Pantau Situasi Wilayah

Sebarkan artikel ini
Komandan Korem 082/CPJY, Kolonel Arm. Ruly Chandrayadi, S.H. mengadakan kegiatan halalbihalal dengan seluruh anggota Korem

Mojokerto,Sekilasmedia.com– Masih dalam suasana lebaran Idul Fitri 1440 H, Komandan Korem 082/CPJY, Kolonel Arm. Ruly Chandrayadi, S.H. mengadakan kegiatan halalbihalal dengan seluruh anggota Korem, Kodim 0815 Mojokerto dan Balak Korem 082/CPYJ, Kamis (13/6/2019)pagi di halaman Makorem.
Selain anggota kegiatan halalbihalal ini juga diikuti oleh para istri dan anak-anak anggota.

BACA JUGA :  TMMD Kodim Bojonegoro, Satgas Dan Masyarakat Bangun Gorong-Gorong Dusun Nglambangan

Sebelum berjabat tangan dengan seluruh anggota dan keluarganya, orang nomer satu di Korem 082/CPYJ dan jajaranya mengatakan ” setelah kita berpuasa ramadhan sebulan lamanya kini sudah masuk dibulan Syawal, oleh karena itu hendaknya mari kita saling memaafkan atas semua kesalahan, semoga Allah SWT menerima amal ibadah kita ” tuturnya.

BACA JUGA :  PWI Mojokerto Halal Bihalal, Cak Sandi Turut Hadir

” Saya mengucapkan terima kasih kepada anggota yang telah kembali dari melaksanakan cuti Hari Raya Idul Fitri dengan tidak ada laporan pelanggaran sekecil apapun, itu artinya semua memiliki rasa tanggung jawab yang besar terhadap satuan Korem 082/CPYJ.
Saya juga meminta kepada seluruh anggota untuk memantau dan melaporkan setiap perkembangan situasi di wilayah Korem 082/CPYJ ” pinta Danrem.(wo/rem)