Surabaya, Sekilasmedia.com – Walikota Surabaya, Tri Rismaharini menghadiri resepsi pernikahan antara Citra Oktavia Mochtar ( putri pertama H. Mat Mochtar dan Hj. Mawar Mochtar) dengan Lettu Inf. Danu Prihandoko (Putra pertama Kapten Inf. Samidi dan Suprihatin s. Kep ) di graha Unesa Jalan Citra Raya Unesa Lidah Wetan Kecamatan Lakarsantri Surabaya, Sabtu (7/3/2020)
Acara yang di awali dengan upacara Pedang Pora tersebut disambut sangat antusias oleh seluruh tamu undangan yang hadir. Dalam acara pedang pora ini, Kolonel Aulia Dan Grup 2 Kopassus berkesempatan memberikan cincin kepada kedua mempelai sebagai tanda ikatan pernikahan.
Beberapa pejabat penting turut hadir dalam acara ini, diantaranya ketua DPRD Kota Surabaya Adi Sutarwijono, Bambang DH yang juga mantan Wali kota Surabaya, Armuji dan beberapa tamu penting lainnya.
Acara yang dihadiri oleh ratusan tamu undangan ini berjalan dengan lancar dan aman.
“Alhamdulillah acaranya berjalan lancar dan aman. Ini adalah pertama kalinya saya mantu,jadi saya bersukur semuanya lancar.” Ungkap H. Mat Mochtar, selaku orang tua mempelai wanita.