Kediri, Sekilasmedia.com – Rumah mantan Bupati Kediri H.Sutrino yang juga suami dari Bupati Kediri saat ini, Hariyanti Sutrisno , di Jl. Sukarno Hatta dilempari petasan orang tak dikenal, Minggu 16 Agustus 2029 pagi, pukul 02. 58 WIB.
Menurut informasi yang didapat media ini, peristiwa ini membuat gaduh warga sekitar rumah yang dihuni mantan Bupati Kediri tersebut. Pasalnya sempat terjadi pengejaran oleh satpol PP yang saat itu sedang melakukan piket penjagaan, namun kedua pengendara tersebut hilang tak terkejar.
Diketahui lokasi teror merupakan rumah pribadi bupati yang difungsikan sebagai garasi kendaraan. Saat kejadian ada 10 mobil dan belasan motor yang sedang terparkir.
Kasat Reskrim Polres Kediri, AKP Gilang Akbar yang memimpin identifikasi di lokasi kejadian mengatakan menurut keterangan dari beberapa saksi, sempat terdengar beberapa kali suara ledakan. Petugas kepolisian saat ini masih memeriksa beberapa bagian pecahan petasan di lokasi.
“Keterangan saksi mendengar ada sekitar 5 ledakan di lokasi. Kejadiannya sekitar pukul 02.58 tadi pagi,” kata Gilang.
Ledakan petasan rupanya mengenai salah satu mobil yang sedang di parkir. “Mengenai satu mobil. Kerusakan ringan tidak sampai terbakar,”terangnya.
Hingga berita ini diturunkan, Satreskrim Polres Kediri masih melakukan identifikasi di lokasi. (hernowo)