TENTARAKU

Danrem 082/CPYJ Bagikan Masker Kepada Pengguna Jalan

×

Danrem 082/CPYJ Bagikan Masker Kepada Pengguna Jalan

Sebarkan artikel ini

 

Bojonegoro, Sekilasmedia.com – Komandan Korem 082/CPYJ Kolonel Inf M. Dariyanto membagikan masker kepada penggunan jalan sesaat sebelum pelaksanaan peresmian Jembatan Clebung, di Desa Clebung Kecamatan Bubulan, Kabupaten Bojonegoro, Minggu (01/11/2020).

Danrem melihat banyak pengguna jalan di wilayah tersebut yang belum menggunakan masker. elihat kaadaan yang demikian Kolonel Inf M. Dariyanto memerintahkan Pasiwanwil Korem 082/CPYJ, Mayor Inf Suko untuk membagikan masker kepada pengguna jalan yang melintas di Desa Clebung.

“Penggunaan masker merupakan salah satu upaya kita untuk mencegah penularan dan penyebaran Virus Corona (Covid-19) oleh karena itu saya berharap semua masyarakat dalm hal ini para pengguna jalan harus memakai masker saat melaksanakan perjalanan,” ungkap Danrem.

Sementara itu Pasiwanwil, Mayor Inf Suko  mengatakan pada kegiatan kali ini, Danrem telah menyiapkan 1000 masker yang dibagikan di sepanjang jalan Desa Clebung. “Kita berharap masyarakat selalu patuh anjuran pemerintah untuk selalu menerapkan protokol kesehatan seperti bermasker saat beraktivitas di luar rumah, lalu mencuci tangan, melakukan phsycal distancing atau jaga jarak antara 1-2 meter, serta menghindari keramaian. (wo)