TENTARAKU

Babinsa Ramil 0814/15 Mojowarno Dan Unsur 4 Pilar Tetap Siaga Di Isoter

×

Babinsa Ramil 0814/15 Mojowarno Dan Unsur 4 Pilar Tetap Siaga Di Isoter

Sebarkan artikel ini

Jombang,Sekilasmedia.com Dengan berkurangnya masyarakat yang terpapar/ terkonfirmasi covid, geliat roda perekonomian di wilayah mojowarno mulai meningkat.

Semua bisa kita lihat dari perkembangan situasi di berbagai tempat seperti pasar yang mulai ramai aktivitas jual beli,pelayanan di kantor2 baik pemerintah maupun swasta mulai berfungsi seperti biasa. Walaupun harus tetap di jaga disiplin protokol kesehatan ketat terutama pemakaian masker.

Keadaan yang semakin membaik ini juga berdampak di isoter rumah sehat. Hampir dua pekan isoter sudah tidak ada pasiennya dan tampak kosong.

Capaian ini juga tak luput dari jerih payah dan kerja keras dari unsur 4 pilar kecamatan yg selalu bekerja sama dlm mendisiplinkan warga masyarakat dalam melaksanakan protokol kesehatan.

Situasi yang semakin kondusif ini tugas babinsa dan unsur forpincam yg tergabung di isoter rumah sehat tidak pernah surut. Mereka tetap semangat berjaga di tempat isoter tersebut atas dasar kesadaran dan keiklasan. Hal ini di lakukan untuk mengantisipasi segala kemungkinan yang akan terjadi ke depan. Yang penting jangan sampai lengah, karena situasi ini dapat berubah sewaktu-waktu.

“Sebenarnya kita yg berjaga di isoter ini sudah merasakan kejenuhan dan kebosanan, karena hanya duduk2 saja, tidak ada yg kita dapat kerjakan, karena pasien juga tidak ada atau kosong. Tetapi karena sudah menjadi tugas dan tanggung jawab, harus kita laksanakan dengan baik, Semoga situasi tetap seperti ini sehingga tugas kita di isoter ini semakin ringan” celoteh yulianti, tenaga kesehatan dari puskesmas mojowarno.