Daerah  

DPC PPP Gresik Gelar Santunan Anak Yatim Dan Ngaji Kilatan Serta Bukber

 

Gresik, Sekilasmedia.com – Keluarga besar DPC Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Gresik gelar santunan anak yatim dan Ngaji kilatan ramadhan 1443 H, bertempat di kantor DPC PPP Gresik Desa Dahanrejo Kebomas pada Minggu (24/4/2022).

Pada kegiatan ini hadir Ketua DPC PPP Gresik H. Khoirul Huda, Hj. Lilik Hidayati, mantan Ketua DPC PPP Gresik H.Ahmad Nadhir, seluruh jajaran DPC pengurus PPP Gresik serta mendatangkan penceramah KH, Agus Mohamad Najib.

Dalam ceramahnya, KH. Agus M. Najib mengajak seluruh pengurus DPC PPP Gresik untuk selalu membaca bacaan doa dan perbanyak salat dalam malam Lailatul qodar yang sudah dianjurkan oleh Rasulullah SAW. Carilah malam lailatul Qodar di malam 10 terakhir bahkan insyaallah akan mendapatkanya.

BACA JUGA :  Hakordia 2022, Kejari Denpasar Gelar Lomba Perebutkan Piala Bergilir

Sementara itu Ketua DPC PPP H. Khoirul Huda mengajak kepada para pengurus B berlambang Ka’bah untuk selalu solid dan semangat menatap konstelasi pemilu 2024 mendatang.

Kedepannya, semoga Partai Persatuan Pembangunan Kabupaten Gresik mendapatkan kursi di pemilu 2024 lebih baik dari pemilu kemarin, pungkasnya. (rud)