
Denpasar,Sekilasmedia.com
Komando Daerah Militer (Kodam) IX/Udayana melaksanakan serah terima jabatan (sertijab) terhadap sembilan pejabat utama, di Lapangan Puputan Margarana, Renon, Kota Denpasar, Bali, Kamis (16/6/2022).
Dipimpin Pangdam IX/Udayana, Mayor Jenderal TNI Sonny Aprianto, dalam acara itu, ada tujuh jabatan utama yang diserahterimakan, ditambah penyerahan dua jabatan dari Pangdam.
Kepala Penerangan Kodam IX/Udayana Kolonel Kav Antonius Totok mengatakan, kegiatan sertijab di Lapangan Puputan Margarana ini baru pertama kali dilaksanakan, yang disaksikan oleh para pejabat utama dan tamu undangan.
“Ini pertamanya sertijab dilaksanakan di luar markas komando. Karena jumlah pejabat yang disertijab banyak,” ucapnya.
Disebutkan, pejabat utama yang disertijabkan diantaranya, Komandan Resor Meliter (Korem) 162/Wira Bhakti dari Brigadir Jendera TNI Lalu Rudy Irham Srigede kepada Kolonel Infanteri (Inf) Sudarwo Aris Nurcahyo. Selanjutnya, asisten personil kepala staf komando daerah militer (Aspers Kasdam) IX/Udayana Kolonel Inf Yudi Ruskandar diserahkan kepada Kolonel Inf Riko Haryanto.
Kemudian, Liaison Officer Angkatan Udara (LOAU) Kodam IX/Udayana dari Kolonel Elektronik (Lek) I Made Dwipayana kepada Letkol Lek. I.G Putu Windhiantara. Lalu Kepala Badan Pembinaan Administrasi Veteran dan Cadangan (Kababinminvedcad) Kodam IX/Udayana Kolonel Kavaleri (Kav) Sidradjad Dirgahayu kepada Kolonel Ajudan Jenderal (Caj) Mohammad Radjab.
Sedangkan, Kepala Batalion Infanteri (Danyonif) Raid er 900/Satya Bhakti Wirotama yang sebelumnya dikomandoi Letkol Inf Teguh Dwi Raharja diberikan kepada Mayor Inf Deden Ika Drajat. Sementara Danyonif Melanis 741/Garuda Nusantara dari Letkol Inf Riza Taufiq Hasan kepada Mayor Inf Andi Sasmito. Untuk Komandan Detasemen Kaveleri (Dandenkav) 4/Shima Pasopati dari Mayor Kav Yusriadi kepada Kapten Kav Ari Yulianto.
Juga penyerahan jabatan dari Pangdam Mayjen Sonny diberikan kepada Komandan Batalyon Infanteri Medan (Danyon Armed) 20/Bhadika Yudha dan Komandan Batalyon Infanteri Pertahanan Udara (Danyon Arhanud) 9/Angkasa Widya Jayanta.
“Serah terima jabatan ini merupakan hal biasa, juga tuntutan dan dinamika yang senantiasa terjadi secara berkelanjutan,” tandas Kolonel Antonius. SN.