
Mojokerto,sekilasmedia.com. Dalam rangka memperingati Maulid Nabi dan juga Hari Santri Nasional, Forum TPQ se- Kedundung Kota Mojokerto, mengadakan Peringatan Maulid Nabi dan Hari Santri dengan mengambil Tema : “Gema Sholawat 1000 Santri Bersama Ning Ita”.
Dalam peringatan ini, Forum TPQ Kedundung juga sudah mengadakan berbagai lomba diantaranya ada lomba cerdas cermat Islam dan juga paduan suara, pemenangnya sudah diberikan hadiah.
Ketua panitia, Ustd Sidiqi Muktohar,S.Pdi, menyampaikan dalam sambutannya, ” Yang dirahmati Allah acara peringatan Maulid Nabi ini adalah sebuah momen yang kita ingin dan diimpi-impikan di Kelurahan Kedundung, penduduk bisa memperingati Maulid Nabi bersama-sama, ” terang Sidiqi
“Alhamdulillah untuk hari ini bisa dihadiri oleh orang-orang yang terhormat, orang nomor satu di Kota Mojokerto yaitu Walikota Mojokerto ibu Hj. Ita Puspitasari lebih akrabnya kita panggil Ning Ita, dan semoga tahun depan kita bisa Istiqomah mengadakan acara-acara Islamiya seperti ini, Amin ya robbal alamin, kami hanya menyampaikan banyak terima kasih atas dukungannya atas partisipasinya smua pihak sehingga acara pada hari ini bisa terlaksana dengan baik,” jelas Sidiqih
Wali Kota Mojokerto Jawa Timur, Hj Ika Puspitasari, yang akrab disapa Ning Ita menghadiri acara peringatan Maulid Nabi Muhammad dan Hari Santri Nasional di Lingkungan Perum The Suam Kedundung Kecamatan Magersari Kota Mojokerto,minggu (30/11).
Di kesempatan tersebut, terlihat Ning Ita memberikan sambutan kepada para santri dan juga masyarakat Kedundung dan sekitarnya. Dalam sambutan tersebut salah satunya, Walikota meminta Santri merupakan bagian dari NKRI dan harus hafal lagu hari santri serta dalam memperingati Maulid Nabi merupakan satu momen yang penuh dengan keberkahan, “Maulidur Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam Mari kita bersama-sama mengucapkan sholawat menghaturkan salam kepada junjungan kita, Allahumma sholli ala Sayyidina Muhammad. Semoga seluruh lantunan Sholawat yang kita panjatkan hari ini diterima oleh Allah SAW, ” tutur 7
Ning Ita
“Siang hari ini santri-santri dari 24 TPQ se-Kelurahan Kedundung bisa bersama-sama hadir dalam kegiatan Gema Sholawat 1000 santi bersama Ning Ita, sekaligus memperingati hari santri Tahun 2022. Di setiap lingkungan secara bersemangat warga masyarakat Kota Mojokerto mensodakohkan apa yang dimiliki dalam rangka memperingati kelahiran Rasulullah Muhammad SAW” tambah Ning Ita
Masih kata Ning Ita, “Memperingati hari ulang tahun beliau sebagai wujud kecintaan kita terhadap
beliau sekaligus pada bulan Oktober tepatnya tanggal 22 Oktober masyarakat Indonesia para santri yang hidup di Negara Kesatuan Republik Indonesia ini memperingati hari santri nasional. Tahun depan kita akan besama-sama TPQ se-Kota Mojokerto merayakan Hari Santri Di GOR selatan kantor Pemerintahan Kota Mojokerto,InsyaAlloh muat dan tahun depan bisa di tempati” tutup Ning Ita.(gus-ir)





