Sinergi Babinsa Koramil 0814/06 Ploso Bersama 3 Pilar Kecamatan,Dalam Melaksanakan Pengamanan Ibadah Natal

Jombang,Sekilasmedia.com Sudah menjadi kewajiban kami bersama dalam memberikan rasa aman dan nyaman bagi seluruh warga masyarakat,tak terkecuali bagi umat Nasrani yang sedang merayakan Ibadah Natal, bertempat di GKJW Desa Rejoagung Kecamatan Ploso, Kabupaten Jombang.Minggu 25/12/2022.

Kami laksanakan pengamanan ini sebagai upaya deteksi dini dan cegah dini terhadap ancaman yang mungkin timbul sebelum selama berlangsung,dan setelah kegiatan Ibadah Natal selesai.

BACA JUGA :  Proyek JPL 64 Krian Dikebut Tinggal 23 Persen, Target Desember 2023 Rampung

Kegiatan Ibadah perayaaan Natal dimulai pukul 07.00 wib,dengan pendeta Bapak Suyoto dan diikuti oleh jamaah -+ 200 orang,mengusung tema “maka pulanglah mereka ke negerinya melalui jalan lain.

Kehadiran kami bersama untuk memastikan semua baik baik saja disaat umat Nasrani merayakan Ibadah Natal, tanpa ada gangguan dan ancaman yang bisa saja terjadi setiap saat. “Tiga pilar Kecamatan Ploso berkomitmen untuk bersinergi dan bekerjasama dalam melaksanakan pengamanan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi saudara kita yang merayakan”, ungkap Serka Lukun Hadianto.

BACA JUGA :  Semangat Satgas TMMD Yang Tak Mengenal Lelah

Bapak pendeta Suyoto, mengatakan banyak-banyak ucapan terimakasih kepada tiga pilar Kecamatan Ploso atas perhatiannya dalam kegiatan mengamankan disaat prosesi Ibadah Natal kami. “Semoga damai Natal menjadikan kita semua selalu dalam lindungan Tuhan YME, dimurahkan rejekinya, umur panjang dan sehat selalu untuk menjaga keutuhan Bangsa Indonesia”, ucapnya.