Jombang,sekilasmedia.com – Demi kelancaran dan keamanan perjalanan mudik Lebaran 2023, berbagai upaya dan pelayanan dilakukan oleh anggota Kodim 0814/Jombang Bersama polisi jajaran Polresta Jombang Bekerja sama Untuk memastikan keamanan dan kelancaran arus mudik Lebaran di Pos PAM SPBU Bandar Kedungmulyo Kecamatan Bandar Kedungmulyo Kabupaten Jombang,Kamis,(27/04/2023)
Memberikan himbauan kepada para pemudik agar berhati hati selama dalam perjalanan dialogis yg dilakukan oleh petugas pos PAM SPBU Bandar Kedungmulyo
Dandim 0814/Jombang melalui Danramil 0814-04/Gudo Kapten Arh Subiono mengatakan bahwa tugas Babinsa Jajaran Kodim 0814/Jombang adalah membantu kepolisian dalam menjaga keamanan dan kelancaraan agar pelaksanaan mudik lebaran tahun ini dapat berjalan aman dan lancar, tidak Henti hentinya Babinsa menghimbau kepada pengguna jalan untuk berhati hati selama dalam perjalanan karena keluarga dirumah sudah menunggu.
Danramil Gudo menyebutkan bahwa Babinsa yang bertugas membantu pos Pam mudik lebaran, sudah berkewajiban untuk membantu masyarakat yang sedang dalam masalah saat berada di jalan
“Sudah menjadi tugas sebagai Aparat kewilayahan untuk membantui permasalahan permasalahan yang ada di wilayah dan bekerja sama dengan instansi terkait untuk menjalankan tugas yang saat ini adalah menjaga keamanan dan kelancaran arus mudik lebaran ,” tuturnya.
Kami mengimbau kepada masyarakat untuk melakukan pengecekan terhadap kendaraan seperti rem, tekanan ban, roda dan air radiator. Jangan lupa tetap patuhi peraturan lalulintas dan tetap taati protokol kesehatan. Sehingga mudik aman dan berkesan bisa terwujud,” ucap Danramil Gudo
Pemudik sangat berterima kasih sekali kepada petugas gabungan TNI dan Polri Wilayah kabupaten Jombang yang bersinergi membantu keamanan dan kelancaran mudik lebaran tahun 2023 dalam keadaan aman .(Pendim0814).