Politik

DPC Partai Gerindra Kabupaten Blitar Bagikan Ribuan Sayuran selama Tiga Hari Berturut – turut

×

DPC Partai Gerindra Kabupaten Blitar Bagikan Ribuan Sayuran selama Tiga Hari Berturut – turut

Sebarkan artikel ini

Blitar, Sekilasmedia.com-Dewan Pimpinan Cabang Partai Gerindra Kabupaten Blitar melakukan aksi simpatik dengan membagi bagikan sayur mayur gratis kepada masyarakat Kabupaten Blitar.

 

Kegiatan Pembagian sayur mayur gratis berlangsung selama 3 hari berturut turut mulai dari Tanggal 27 Desember – 29 Desember 2023 dan diikuti seluruh Fraksi Partai Gerindra yang ada DPRD Kabupaten Blitar.

 

Jumat (29/12/2023), menurut Politisi Partai Gerindra yang juga Sekretaris DPC Partai Gerindra Kabupaten Blitar Sugianto S.Sos menjelaskan, “Kegiatan Pembagian ribuan sayur mayur gratis di gelar di 75 titik di seluruh Kabupaten Blitar dan ini serentak di gelar di seluruh Jawa Timur”.

BACA JUGA :  DPC Gerindra Kab. Blitar Rayakan Ulang Tahun Gerindra ke 17 th dengan Kesederhanaan

 

Pembagian ribuan sayur mayur gratis ini sejalan dengan program dan misi visi pasangan Capres Cawapres Prabowo Subianto – Gibran Rakabuming terkait program pembagian makan gratis dan pembagian susu gratis untuk perbaikan gizi masyarakat Indonesia ,” ucap Sugianto.

 

Sugianto yang juga Ketua Fraksi Partai Gerindra DPRD Kabupaten Blitar ini juga menambahkan ,” Bahwa kegiatan ini bertujuan untuk membantu masyarakat yang kurang mampu, terutama dalam memenuhi kebutuhan pangan,dan perbaikan gizi .

 

Kita berharap kegiatan ini dapat berjalan secara kontinyu sehingga masyarakat Indonesia khususnya masyarakat Kabupaten Blitar dapat terbantu dalam memenuhi kebutuhan pangannya dan perbaikan gizi masyarakat menjadi meningkat ,” ujar Sugianto Politisi partai Gerindra Kabupaten Blitar .

BACA JUGA :  Reses, Aspirasi BPD Beberapa Desa Di Tampung Wongso Negoro

 

Kami dari DPC Partai Gerindra Kabupaten Blitar mohon doa restu agar pasangan Capres Cawapres kami yaitu Prabowo – Gibran dapat memenangkan pilpres 2024 dalam satu kali putaran .

 

“Dan juga Partai Gerindra Kabupaten Blitar dapat memenangi Pemilu Legislatif baik untuk DPRD Kabupaten Blitar maupun DPRD Provinsi serta DPR RI ,” pungkas Sugianto Sekretaris DPC Partai Gerindra Kabupaten Blitar yang juga ketua Fraksi GPN di DPRD Kabupaten Blitar. ddg