Politik

Caleg DPR RI Angela Tanoesoedibjo Ajak Seniman Sidoarjo dan Surabaya Gunakan Hak Pilih

×

Caleg DPR RI Angela Tanoesoedibjo Ajak Seniman Sidoarjo dan Surabaya Gunakan Hak Pilih

Sebarkan artikel ini
Sesepuh seniman Sidoarjo Joko linglung bersama p.teguh caleg provinsi Jawa Timur dan Angela Tanoesoedibjo caleg DPR RI sedang mengibarkan bendera Perindo

Sidoarjo,Sekilasmedia.com-Caleg DPR RI dari Partai Perindo, Angela Tanoesoedibjo, bersama Pak Teguh, Caleg Provinsi Jawa Timur, mengajak seniman dari Sidoarjo dan Surabaya, baik yang sudah lama terlibat dalam dunia seni maupun pemilih muda, untuk menggunakan hak suara mereka pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.Senin (29/01/2024) siang

Angela turun langsung ke masyarakat khususnya seniman Sidoarjo dan Surabaya dengan kunjungan ke Rumah Makan Luwung, Kecamatan Tulangan, Kabupaten Sidoarjo, sebagai bagian dari upaya sosialisasi hak pilih yang akan diselenggarakan pada tanggal 14 Februari mendatang.

“Pemilu 2024 tinggal dua minggu lagi. Partai Perindo terus turun ke masyarakat dan mewakili seniman Sidoarjo dan Surabaya mengajak untuk menyosialisasikan agar menggunakan hak suaranya,”

BACA JUGA :  Upaya Amankan Hasil Suara Pemilu 2024, PDIP Gresik Gelar Pelatihan Pelatih Saksi Daerah

Selain memberikan sosialisasi hak pilih, Angela juga mengajak para musisi dan penyanyi untuk bersama-sama mengisi acara tersebut.

“Kami mengadakan semua insan seniman sebagai bentuk nyata hadir di tengah-tengah seniman Sidoarjo dan Surabaya,” ucap Angela

Angela Tanoesoedibjo, yang juga merupakan pemilik PT Cipta TPI, mengenang sejarah TPI sebagai salah satu stasiun televisi pertama yang mendapatkan izin penyiaran nasional pada tahun 1990. Ia juga menjelaskan bahwa MNC mengakuisisi 75% saham TPI pada bulan Juli 2006, yang kemudian membuat TPI menjadi bagian dari jajaran televisi yang dikelola oleh MNC, termasuk RCTI dan Global TV.

BACA JUGA :  KPU Gresik Bakal Rekrut 25 Ribu KPPS Pemilu 2024

Mengenai program Bedah Rumah MNCTV yang beberapa bulan lalu,Angela menyatakan bahwa program ini memiliki dampak positif. Ia juga merinci bahwa episode bedah rumah yang dilakukan di Sidoarjo memiliki keistimewaan karena selama ini program serupa lebih banyak dilakukan di sekitaran kota.”ucap Angela

Ketua pelaksana Joko Linglung serta sesepuh seniman Sidoarjo, dan Lala Saputra menyatakan bahwa penyanyi junior yang berminat tampil di TV dapat menghubungi beliau.

Joko Linglung dan Lala Saputra juga menyampaikan harapannya agar pada tahun 2024, bupati Sidoarjo harus ganti, biar bisa membuka peluang baru bagi para insan seniman di daerah tersebut”pungkasnya (Zies)