Uncategorized

Restauran Milik WNA Jepang di Sanur Hangus Dilalap Si Jago Merah

×

Restauran Milik WNA Jepang di Sanur Hangus Dilalap Si Jago Merah

Sebarkan artikel ini
Kobaran api begitu besar saat menghanguskan Mango Taru Restauran dan Bar di Sanur

Denpasar ,Sekilasmedia.com-Peristiwa kebakaran kembali terjadi di wilayah Kota Denpasar. Setelah tiga unit rumah dan warung di Padangsambian, Denpasar Barat ludes terbakar, kini giliran Mango Taru Restauran dan Bar di Jalan Danau Tamblingan No 82, Sanur, Denpasar Selatan, dilalap si jago merah.

Kebakaran restauran itu terjadi pada Kamis (17/10) malam pukul 20.20 Wita. Kobaran api sangat besar hingga mengular sampai ke sambungan kabel telpon dan listrik yang ada di depan TKP. Bahkan dalam sekejap bangunan restauran langsung hangus terbakar

Adapun kerugian material berupa 1 bangunan Mango Taru Restaurant & Bar, 3 unit Feezer, 4 unit Chiller, 1 unit mesin kopi, 1 unit mesin kasir, 4 unit blender, 1 unit Mixer, 1 Unit sound system, meja dan kursi, serta 1 unit mobil Toyota Agya warna putih nopol DK 1809 AC.

Kasi Humas Polresta Denpasar AKP Ketut Sukadi, Jumat (18/10) membenarkan adanya peristiwa tersebut. Kronologinya saat Ida Bagus Laksmana (53) melintas di TKP dan melihat api di sebelah tandon air.

Kemudian Laksmana berteriak minta tolong dan bersama warga setempat lainnya berusaha memadamkan api dengan alat seadanya. Namun api semakin besar hingga merembet ke atap restauran yang terbuat dari alang alang.

“Dugaan sementara api berasal dari korsleting listrik,” kata Sukadi.

Api baru bisa dipadamkan pada pukul 21.45 Wita setelah 4 unit mobil pemadam kebakaran diterjunkan. Terhadap kerugian belum diketahui mengingat korban atau pemilik restoran Oguma Yoshihiko masih berada di Jepang.

“Nihil korban jiwa. Saat ini polisi masih menggelar olah tempat kejadian perkara TKP kebakaran,” tandasnya. SN.