
Gresik,sekilasmedia.com – Warga kota Gresik untuk mengikuti vaksinasi Covid cukup tinggi, bisa dilihat pada Puskesmas yang setiap hari memberikan layanan vaksin, juga masih di barengi turun di desa serta kelurahan.
Puskesmas Alun Alun kita Gresik setiap hari membuka gerai untuk layanan vaksin Covid dan selalu ada saja warga masyarakat yang minta layanan, itupun juga di barengi dengan petugas yang turun ke masing masing desa dan kelurahan termasuk ke balai RW. ,
Kordinator imunisasi pada Puskesmas Alun Alun, Umi Lailatul menuturkan bahwa layanan vaksinasi di tempat kerjanya berlangsung tiap hari kerja.
” Kita selalu berkordinasi serta bekerja sama dengan BIN, dengan harapan imunitas di masyarakat semakin meningkat, mas bisa melihat sendiri antusias dari warga masyarakat yang hadir untuk minta layanan vaksin, ” terangnya.
Saat pelayanan, terlihat warga dari Kelurahan Lumpur, dari Desa Gapuro, bahkan ada warga yang datang dari Jl Veteran.
Saat ini, Dinkes Kabupaten Gresik menggandeng BIN dalam melakukan vaksinasi yang terbagi dalam beberapa Puskesmas, antara lain ; Alun Alun, Gending, Kebomas, Bungah, Cerme.
Ny Sulimah, yang ikut vaksinasi di Puskesmas Alun Alun mengaku senang bisa mengikuti vaksin, pasalnya hampir semua warga di wilayah RT nya sudah melakukan.
” Rasanya rikuh kalau bertemu tetangga, yang sudah selesai vaksin 3 kali, sementara saya baru sekali, sehingga kalau berdekatan kadang saya di gojlok, awas ketularan, ” ungkap Ny Sulimah. (rud)