TENTARAKU

TNI Pacet Aktif Dampingi Serapan Gabah Petani di Warugunung

×

TNI Pacet Aktif Dampingi Serapan Gabah Petani di Warugunung

Sebarkan artikel ini

penulis Arif, Editor kaylla

Babinsa Koramil 0815/16 Pacet Aktif Dampingi Serapan Gabah Petani di Warugunung.(foto: Arif)

Mojokerto,Sekilasmedia.com-Terus aktif melakukan pendampingan Hanpangan, Babinsa Koramil 0815/16 Pacet, Koptu Nanang Asmadi, kali ini melaksanakan kegiatan pemantauan Serapan Gabah Petani (Sergab) di wilayah binaan tepatnya di Dusun Kepatihan dan Dusun Randegan Desa Warugunung Kecamatan Pacet Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, Jumat (25/04/2025).

BACA JUGA :  TMMD Menjadi Pemicu Kesadaran Masyarakat Tentang Wawasan Kebangsaan

Danramil 0815/16 Pacet, Kapten Czi M Saikhu Anwar, saat dikonfirmasi, menjelaskan, kegiatan ini bagian dari sinergi TNI, Dinas Pertanian, dan Bulog dalam upaya memaksimalkan swasembada pangan nasional.

“Babinsa kami aktif memantau dan mendampingi pelaksanaan Sergab untuk memastikan gabah petani terserap dengan baik oleh Bulog, sehingga hasil panen mereka mendapatkan harga yang layak dan distribusi berjalan lancar”, jelas Danramil.

BACA JUGA :  Babinsa 0814/11 Sumobito Melaksanakan Pengamanan Jalan Sehat

Ia juga menambahkan, peran Babinsa tidak hanya terbatas pada pengawasan, namun juga memberikan pendampingan kepada petani sejak masa tanam hingga pascapanen, sebagai bentuk nyata dukungan TNI terhadap ketahanan pangan nasional.

Pantauan di lapangan, tampak Koptu Nanang Asmadi bersama petugas Bulog memantau jalannya serapan gabah yang di angkut menggunakan kendaraan truk.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *