POLISIKU

Anggota Satlantas Polresta Probolinggo Sosialisasikan Pengetahuan Berlalulintas

×

Anggota Satlantas Polresta Probolinggo Sosialisasikan Pengetahuan Berlalulintas

Sebarkan artikel ini
Kanit Lantas Polsek Sumberasih Aipda Sujatmiko S.H. bersama Kanit Dikyasa Bripka Eko Arisandi S.H, memberikan penyuluhan atau sosialisasi kepada siswa.

 

Probolinggo, Sekilasmedia.com – Bertempat di SD negeri I Banjarsari, Kecamatan Sumberasih, Kabupaten Probolinggo pada Kamis (12/03), Kanit Lantas Polsek Sumberasih Aipda Sujatmiko S.H. bersama Kanit Dikyasa Bripka Eko Arisandi S.H, memberikan penyuluhan atau sosialisasi kepada siswa Guna mewujudkan terciptanya keamanan ketertiban keselamatan kelancaran lalu lintas di tingkat Pelajar.

Ada pun materi sosialisasi yang disampaikan oleh Aipda Sujatmiko bersama Bripka Eko Arisandi, sehubungan dengan pengetahuan tentang berlalu lintas serta memberikan pengetahuan dasar tentang rambu-rambu lalu lintas serta pentingnya mentaati setiap aturan dijalan raya.

BACA JUGA :  Polsek Driyorejo Laksanakan Giat Penertiban  Dan Penindakan Disiplin Prokes Kepada Masyarakat

Diutarakan Kanit Lantas Polsek Sumberasih Aipda Sujatmiko, sosialisasi ini dilakukan dalam rangka penanaman disiplin berlalu lintas sejak usia dini. ”Nantinya, ketika mereka dewasa kelak, siswa-siswi ini akan menjadi pelaku lalu lintas juga. Untuk itu penanaman disiplin berlalu lintas kita tanamkan sejak sekarang” terangnya.

Program serupa juga akan terus dilakukan secara kontinyu dan bergantian dari sekolah ke sekolah lainnya. ”Program ini akan terus kami galakkan sehingga sikap disiplin berlalu lintas tercipta sehingga keselamatan untuk diri sendiri dan orang lain juga ikut terjaga,” ujarnya.

BACA JUGA :  Polsek Gunung Bintang Awali Tanam Pohon Buah Buahan

“Dan juga tujuannya agar mereka mengerti dan mengetahui tentang aturan tata tertib tentang berlalu lintas serta rambu-rambu dijalan raya baik yang bersifat larangan maupun perintah,” Tambah Kanit Dikyasa.

“Dengan adanya program Police Goes To School dapat memberi wawasan anak didiknya dapat mengerti betapa pentingnya kedisiplinan pada saat berada di jalan serta pentingnya tentang arti keselamatan berlalu lintas” ungkap Kepala Sekolah. (Septyan/Rul)