Daerah

Polresta Mojokerto Pantau Ketersediaan dan Kenaikan Harga Migor Hingga Sembako

×

Polresta Mojokerto Pantau Ketersediaan dan Kenaikan Harga Migor Hingga Sembako

Sebarkan artikel ini

Mojokerto,Sekilasmedia.com– Guna mencegah kelangkaan bahan pokok di Kota Mojokerto, Satuan Samapta Polresta Mojokerto melaksanakan Monitoring rutin ketersediaan minyak goreng di wilayah Kota Mojokerto. Kegiatan ini dipimpin oleh Kapolresta Mojokerto AKBP Rofiq Ripto Himawan, S.I.K., S.H., M.H diwakili Kasat Samapta Polresta Mojokerto. Sabtu (16/04/2022).

Kapolresta Mojokerto AKBP Rofiq Ripto Himawan, S.I.K., S.H., M.H mengatakan, petugas melakukan monitoring di sebuah swalayan di Kota Mojokerto.

BACA JUGA :  Sosialisasi Ketentuan Bidang Cukai, Anggota Satlinmas Kabupaten Mojokerto Dibekali Pemahaman Tentang Rokok Ilegal

“Petugas Kepolisian dari Subsatgas Preventif Satgas Pangan Satsamapta Polresta Mojokerto telah melaksanakan Monitoring ketersediaan dan kenaikan harga minyak goreng hingga sembako meliputi minyak goreng, dll di Indomaret Jalan Raden Wijaya Kota Mojokerto. Didapati data bahwa Minyak Goreng curah yang dijual jumlahnya minim. Untuk harga sembako lainnya normal,” ungkap Kapolresta Mojokerto.

BACA JUGA :  TINJAU DOCKTING KAPAL, BUPATI MINTA TEPAT WAKTU DAN SESUI HARAPAN

Sementara itu, Kasi Humas menambahkan“Petugas Kepolisian juga akan rutin melakukan pemantauan selama bulan Ramadhan yang bertujuan untuk memastikan bahwa minyak goreng didistribusikan secara tepat. Karena kita sifatnya monitoring agar di Kota Mojokerto tidak terjadi kelangkaan bahan pokok,”. Tutup IPTU MK Umam. (MK/RH)