Mojokerto,Sekilasmedia.com-Dalam rangka memeriahkan Hari Bhayangkara ke-78, Polres Mojokerto menggelar acara Bhayangkara Fun 78K Run. Acara ini berlangsung meriah di Paseban Trawas dan dibuka langsung oleh Kapolres Mojokerto, AKBP Ihram Kustarto. Minggu (30/06/2024) pagi.
Ribuan pelari dari berbagai daerah, termasuk beberapa pelari internasional, turut serta dalam kegiatan ini. Mereka menempuh rute yang telah ditentukan, yang menyajikan pemandangan indah, segar, dan menawan di sepanjang jalan Trawas.
Salah satu peserta, Mohammad Khoirul (35) bersama adiknya Budi (25) dari Kutorejo, mengungkapkan kegembiraannya mengikuti lomba ini.
“Saya sangat menikmati Bhayangkara Fun 78K Run yang mengambil rute wisata di Trawas Mojokerto. Ikut serta dalam acara ini untuk mengasah dan meningkatkan kemampuan saya dalam olahraga lari.
Sebelumnya, saya sering mengikuti lomba lari di berbagai daerah dan pernah meraih juara 3 antar sekolah se-Kabupaten Mojokerto. Kali ini, lomba lari dalam rangka HUT Bhayangkara ke-78 di Kabupaten Mojokerto ini sangat meriah dan luar biasa,” ungkap Khoirul.
Kemeriahan semakin bertambah dengan adanya panggung musik yang menghadirkan diva dangdut Devarina Indra, serta pengundian dan pembagian doorprize oleh panitia.
Berbagai hadiah mewah, termasuk mobil Daihatsu Ayla, sepeda motor Beat, sepeda angin, dan hadiah menarik lainnya, telah disiapkan untuk para peserta yang beruntung.
Kapolres Mojokerto, AKBP Ihram Kustarto, mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung suksesnya acara ini.
“Terima kasih kepada semua pihak dan masyarakat yang telah ikut mendukung suksesnya Bhayangkara Fun 78K Run. Terima kasih juga kepada puluhan masyarakat yang mengadakan Bazaar UMKM. Kami selalu bersinergi dengan TNI dan masyarakat,” ungkapnya.
Lebih lanjut, AKBP Ihram menjelaskan, “Untuk peserta kali ini sekitar 2500 orang dan sudah dibatasi sejak tiga hari yang lalu (27 Juni 2024). Kami memilih jalur Trawas karena rute yang sangat pendek, namun tetap kami upayakan maksimal demi keselamatan bersama.
“Trawas dipilih karena pemandangannya yang indah dengan sawah dan pegunungan, serta menjadi ikon wisata Mojokerto.”
Acara ini tidak hanya menjadi ajang olahraga, tetapi juga mempererat hubungan antara Polri, TNI, dan masyarakat, serta menjadi bagian dari perayaan yang meriah untuk Hari Bhayangkara ke-78.”ungkapnya (Zies)