Pelajar Sekolah Dasar Terserempet Kereta Api Sejauh 100 Meter

Pelajar Sekolah Dasar Terserempet Kereta Api Sejauh 100 Meter
Foto proses evakuasi korban tertabrak kereta api
Pelajar Sekolah Dasar Terserempet Kereta Api Sejauh 100 Meter
Foto proses evakuasi korban tertabrak kereta api

Kediri, Sekilasmedia.com – Pelajar sekolah dasar SD menjadi korban laka kereta api di Dusun Kendaldoyong Ds Banjarejo Ngadiluwih Kediri ketika hendak pergi sekolah,Selasa (28/01/20)

Kecelakan terjadi sekira pukul 06.17 WIB Muhammad Kezhuwin Marce murid kelas 3 SD, alamat Desa Rembang Ngreco Ngadiluwih berangkat Sekolah melalui jalan setapak sekitar rel kereta api dan tidak memperhatikan situasi sekitarnya.

Menurut keterangan saksi penjaga palang pintu Rel KA Qowin Fathul Ulun saat kejadian tidak jauh dari tempat pintu Rel KA tersebut melihat korban yang berjalan sambil memperhatikan atau fokus pada kedua tangannya mungkin sambil berjalan dengan memotong kuku tangannya karena ada sesuatu ditangannya sehingga tidak memperhatikan ” KA GAJAHYANA” yang sedang melintas sehingga tersenggol hingga terjatuh dan luka pada tangannya dan sempat di tolong oleh penjaga palang pintu Rel KA. Melihat kejadian tersebut penjaga palang pintu kereta api melaporkan ke Polsek Ngadiluwih.

Kapolsek Ngadiluwih AKP. H. Muchlason.SH mengatakan bahwa korban saat ini dilarikan ke Puskesmas Ngadiluwih serta menghubungi orang tuanya untuk datang di Puskesmas Ngadiluwih, Kabupaten Kediri.

” Karena tangan kiri korban patah maka dirujuk ke RSU Gambiran. Masinis kereta api Gajayana Rohman dan asistennya Zaenal sempat berhenti sekira 100 meter beberapa menit serta turun melihat kondisi korban ,” katanya. (hernowo ).